Mantap ! Konfercab PC Fatayat NU Purbalingga, Memilih Secara Aklamasi.
Daftar Isi
Acara yang dihadiri Pimpinan Cabang Fatayat NU, delegasi dari seluruh Pimpinan Anak Cabang serta Pimpinan Ranting se-Purbalingga berjalan dengan lancar dan sukses.
Konfercab Fatayat NU Kabupaten Purbalingga dihadiri PW Fatayat NU Jateng, Rois Syuriah dan Ketua PC NU Purbalingga beserta lembaga serta badan otonom, Forkompimda, OPD, MWC NU Karangmoncol dan badan otonom, Camat Karangmoncol, Pengasuh Pondok Pesanren Madani Tunjungmuli, Organisasi Kepemudaan, dan para tamu undangan lainya.
Tema yang diangkat dalam acara ini adalah Mengokohkan Peran dan Kemandirian Fatayat NU di Era Industri 4.0 untuk Indonesia yang Berkeadaban.
Naeli Fajriyati, S.Ag. M.Si. selaku ketua panitia Konfercab PC Fatayat NU Purbalingga mengatakan, “Konfercab PC Fatayat NU Purbalingga adalah amanat organisasi yang bertujuan membahas dan menetapkan laporan pelaksanaan program kerja PC Fatayat NU Purbalingga masa khidmat 2015 – 2020, menetapkan Program Kerja dan Rekomendasi PC Fatayat NU Purbalingga masa khidmat 2020 – 2025, memilih dan menetapkan Ketua dan Tim Formatur PC Fatayat NU Purbalingga masa khidmat 2020 – 2025”.
Ketua PC Fatayat NU Purbalingga sahabat Siti Mutmainah, S.Ag. dalam sambutannya menyampaikan “Terima kasih kepada Forkompimda, OPD terkait, Organisasi kewanitaan dan kepemudaan, atas sinerginya selama 5 tahun, semoga kedepan bisa tetep terjalin baik dan lebih baik lagi. Selanjutnya kepada PCNU Purbalingga beserta lembaga dan banomnya, atas segala bimbingan dan kerjasamanya selama 5 tahun, sehingga Fatayat NU Purbalingga dapat melaksanakan program kerja yang sudah ditetapkan, dan pastinya kepada seluruh sahabat PC Fatayat NU Purbalingga, PACFNU dan PRFNU se Purbalingga atas kebersamaan, kerjasama yang baik selama ini, sehingga Fatayat NU Purbalingga lebih tertib organisasi dan tertib administrasi".
KH. Ahmad Muhzir, S.Ag. M.M. ketua Tanfidziyah PC NU Purbalingga dalam sambutannya memberikan semangat dan nasehat bahwa berjuang di Nahdlatul Ulama harus diawali dengan niat yang tulus ikhlas berjuang demi mengharap barokah dari para Masyayih NU. Fatayat NU memiliki peranan yang sangat penting dalam mencetak generasi NU yang militan dan berakhlakul karimah dalam bingkai Aswaja An Nahdliyah.
Dalam kesempatan yang sama beliau menyampaikan pantun tentang NU "
Tunjungmuli nama desanya
Di sini sekarang aku berada.
Teladan pemudi utama
Fatayat NU namanya.
Bulan Rajab lahirnya NU
Hampir se abad usianya.
Di arena Konfercab FATAYAT NU
Tumpuan masa depan kader NU semua".
Konfercab Fatayat NU menjadi sangat istimewa karena dihadiri langsung oleh Ketua Pimpinan Wilayah Fatayat NU Jawa Tengah sahabat Tazkiyyatul Muthmainnah, S.Km. M.Kes. serta sahabat Atatin Maihah, S.Ag.
Dalam sambutanya ketua PW Fatayat NU Jawa Tengah "saya mengapresiasi kepemimpinan sahabat Siti Mutmainah, S.Ag. yang telah melakukan amanah organisasi, menambah jumlah PAC Fayat NU dan Ranting Fatayat NU di Purbalingga yang mana Jumlah PAC di Purbalingga sudah lengkap sesuai dengan jumlah kecamatan yang ada. Sedangkan jumlah Ranting baru 215 yang sah dan ber-SK”.
Lebih lanjut beliau mengatakan " bahwa Fatayat NU adalah organisasi yang memiliki Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga serta Pedoman Pelaksana Organisasi dan Administrasi, oleh karena itu sebagai kader Fatayat NU harus berupaya untuk menaatinya ".
Rundown acara Konfercab PC Fatayat NU Purbalingga antara lain sidang Pleno Tata tertib, Laporan Pertanggungjawaban, sidang Komisi (Kebijakan Organisasi, Program Kerja dan Rekomendasi), serta Pemilihan Ketua dan Tim Formatur PC Fatayat NU Purbalingga.
Dalam puncak acara Konfercab adalah Sahabat Siti Mutmainah, S.Ag. terpilih kembali secara aklamasi menjadi Ketua PC Fatayat NU Purbalingga masa khidmat 2020 – 2025 beserta Tim Formatur.
• Kontributor : Artanti Laili Zulaiha, S.Sos.I.
• Editor : Ahmad Prayitno.