Rawan Kekeringan, Madin Irsyadul 'awwam Sidanegara Bakal Punya Sumber Air

Daftar Isi

PURBALINGGA( kangprayit.com) Desa SidanegaraTermasuk daerah rawan kekeringan, Sekarang Madin Irsyadul 'awwam Sidanegara bakal miliki sumber air.

Selama ini sumber air untuk kebutuhan santri berwudlu, Buang air kecil, BAB serta kebutuhan lainnya, masih menumpang sumur warga.

Gambar Pengeboran Sumur Pesantren
Irsyadul 'awwam Sidanegara pada, Kamis ( 29-04-2021)


"Alhamdulillah tadi pagi sudah di mulai pengeboran sumur untuk pesantren, semoga di berikan kelancaran" tutur Ahmad Prayitno, Pengasuh YPI dan Madin Irsyadul 'awwam Desa Sidanegara Kecamatan Kaligondang Kabupaten Purbalingga pada, Kamis( 29-04-2021).

"Saya sangat berterimakasih kepada donatur atau waqif yang terhimpun oleh ACT, semoga menjadi investasi akhirat dan dibalas oleh Allah dengan balasan yang terbaik diduna juga kelak di akhirat" tambahnya.

Sumber air berupa sumur bor merupakan bantuan dari Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang di usulkan ke pusat dari Cabang ACT Purwokerto.

Rama selaku pimpinan ACT Cabang Purwokerto menyampaikan" Sumber air program wakaf Sumur dari para donatur ACT, peruntukannya untuk pesantren, namun juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar yang membutuhkan".

" Tinggal ada musyawarah antara masyarakat dan pihak pesantren, terutama meteran listrik karena biayanya tidak sedikit" tutur Rama.

"Selain Sumur direncanakan Pesantren Irsyadul 'awwam akan dibangun tempat Wudlu dan kamar mandi" pungkasnya.