Dishub Propinsi Jawa Tengah Terima, Ijin Tukar Menukar Harta Wakaf Bandara J.B Soedirman Purbalingga

Daftar Isi

PURBALINGGA (kangprayit.com) Kan Kemenag Purbalingga H.Karsono, S.Pd.I.,MM. "Tukar Guling Harta Benda Wakaf tahun 2021 di Kabupaten Purbalingga upayakan sudah selesai".

Penyerahan Ijin TukarMenukar Harta Wakaf pada, 13 Agustus 2021
foto: kangprayit.com


Demikian harapan yang disampaikan beliau saat memberikan sambutan saat pembinaan Nadzir wakaf dan penyerahan SK izin perubahan setatus, pada Jumat 13-08-21 di Aula Uswatun Hasanah.

Himbauan untuk terus mensosialisasikan 5M dan 1 D juga disampaikan serta memakai masker untuk menjadi budaya karena pandemi Covid 19 belum usai.

Saat acara juga dilakukan Penyerahan ijin tukar menukar harta benda wakaf yang terletak di Desa Kemangkon Kecamatan Kemangkon Kabupaten Purbalingga untuk perluasan bandara J.B Soedirman, oleh KaKanwil Jawa Tengah yang di wakili oleh H.Sobirin kepada Dishub Propinsi Jawa Tengah.

"Semoga setelah ada ijin tukar menukar yang kami berikan semoga akan mempermudah pengembangan dan pembangunan bandara J.B.Soedirman akan lancar" tutur H.Sobirin selaku wakil dari Kakanwil Jawa Tengah saat memberikan sambutan dan pembinaan Nadzir.