Sukseskan Program Sejuta Vaksin, MWCNU Kaligondang Gandeng Puskesmas Kaligondang Gelar Vaksinasi

Daftar Isi

PURBALINGGA (kangprayit.com) Sukseskan Program Sejuta Vaksin, Majelis Wakil Cabang  Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kaligondang Menggelar Vaksinasi menggandeng Puskesmas Kaligondang pada, Sabtu (23-04-22).

Program yang di laksanakan merupakan tindaklanjut dari instruksi PCNU Kabupaten Purbalingga pada rapat zoom meeting sebagai sarana ikut mensukseskan program 1 juta vaksin.

Salah satu peserta Vaksinasi di Gedung MWCNU Kaligondang pada Sabtu (23-04-22) f
 kangprayit.com


Ketua Tanfidziyah MWCNU Kaligondang K.H. Usman Syareif, menyampaikan saat membuka kegiiatan vaksinasi "Semoga dengan Program Vaksinasi ini semoga dapat menjadi sarana usaha mencegah penyebaran covid 19 dan semoga ternilai ibadah".

Gedung MWCNU Kaligondang menjadi tempat pelaksanaan dan diikuti oleh pengurus MWCNU Kaligondang, PAC Fatayat NU, Pengurus Radnting NU serta umum.

Selain peserta vaksin dari wilayah Kaligondang ada juga peserta dari Kecamatan Padamara, baik dosis satu, dua dan booster.

Kegiatan merupakan kerjasama MWCNU Kaligondang serta banom, Puskemas Kaligondang,  juga di bantu oleh Pengurus Anak Cabang Fatayat NU Kaligondang dalam pelaksanaannya serta Polsek Kaligondang.

Menurut salah satu peserta vaksinasi Puji Rencokowati (38) dari Desa Selanegara menyampaikan "saya sangat merasa terbantu dengan perogram yang dilaksanakan MWCNU karena lokasinya lebih dekat".(pray)