Peringati HUT RI ke 77, Yayasan Pendidikan Islam Irsyadul 'awwam Gelar Jalan Sehat
PURBALINGGA (kangprayit.com) Dalam rangka Memeriahkan Hari Ulang Tahun RI ke 77 Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Irsyadul 'awwam Desa Sidanegara Kecamatan Kaligondang Purbalingga Jawa Tengah Menggelar Jalan Sehat pada Ahad (21-08-22).
Pemberian Hadiah dan Dorprice Jalan Sehat Irsyadul awwam pada Ahad (21-08-22) di Teras Aula YPI Irsyadul awwam foto: kangprayit.com |
Kegiatan yang diikuti oleh Santri Paud Irsyadul 'awwam, TPQ, Madin Awaliyah dan Wustho serta Majelis Taklim, serta santri Ponpes Irsyadul awwam dan Masyarakat umum, dengan rute mengitari separoh Desa Sidanegara dan Start maupun Finish bertempat di jalan depan Aula Irsyadulawwam.
Ketua Yayasan Ahmad Prayitno menuturkan Kegiatan dimaksudkan dalam rangka menumbuhkan rasa nasionalisme di hati ssantri dan memupuk Nasionalisme bagi wali santri dan masyarakat karena masih momen HUT RI ke 77.
" Selain memupuk Nasionalisme kegiatan Jalan Sehat Irsyadul awwam bertujuan mengisi HUT RI ke 77 dan memberi semangat untuk mengaji dan membangun kepedulian sosial karena sebagian besar wali santri menyumbang dorprice termasuk hadiahnya" tutur Ahmad Prayitno.
"Saya sangat berterimakasih sekali kepada wali santri dan donatur yang telah memberikan Hadiah ada Rice Coker, Dispenser, 2 Kipas angin, Emas, Jam dinding, Komporgas, Payung dan Ratusan Dorprice serta membantu terlaksananya kegiata jalan sehat " tambah kangprayit sapaannya.
"Insaalloh kegiatan ini kan diteruskan dalam setiap tahunnya di bulan Agustus sebagai program yayasan " Pungkas Ahmad Prayitno, selaku Kepala Madin Irsyadul 'awwam juga.
Menurut salah satu peserta jalan sehat Resya Husna Zulfiansah, mengatakan rasa senangnya mengikuti jalan sehat " saya sangat senang mengikuti kegiatan ini walau tidak mendapat hadiah atau dorprice".