Sekolah Penggerak SDN 1 Kembaran Kulon Sukses Gelar Karya Seni

Daftar Isi

PURBALINGGA (kangprayit.com) Menjadi salah satu Sekolah Penggerak di Kabupaten Purbalingga, SD Negeri 1 Kembaran Wulon menggelar Gelar Karya pada, Kamis 19-01-23.

Gebyar Karya SD Negeri 1 Kembara Kulon Sekolah Penggerak pada, Kamis 19-01-23 foto:kangprayit.com

Kegiatan yang menampilkan berbagai karya siswa seperti menari, menyanyi, pembacaan puisi dan karya seni lainnya.

Bukan hanya itu SD Negeri 1 Kembaran Kulon membuka kesempatan wali murid  melihat secara langsung hasil karya siswa dari kelas satu sampai kelas enam seperti batik, karya dari barang bekas, hasil karya tulis, makanan tradisional dan karya buah tangan lainya.

Wiwik Ekawati,S.Pd., selaku kepala sekolah menyampaikan dalam sambutanya " kegiatan gelar karya ini merupakan program puncak dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau P5 yang pada semester pertama mengambil tema batik dan pada semester kedua akan mengambil tema pengolahan sampah".

Kegiatan juga menjadi ajang study banding beberapa sekolah penggerak lainya di Kabupaten Purbalingga diantaranya SD Negeri 1 Pagerandong Kecamatan Kaligondang, SD Negeri Kembaran 2, SD Negeri 2 Kedungmenjangan, SD Pius serta beberapa sekolah lainnya.

"Selamat atas Kegiatan Gelar Karya yang dilaksanakan SDN1 Kembaran Kulon yang dikemas dengan sangat apik sehingga sangat luar biasa dan menginspirasi kami semua, sukses selalu" tutur Kepala Sekolah SD Negeri 1 Pagerandong Kaligondang Hestin Widiyanti,M.Pd(pray)