Kerjasama Pemdes Bandingan, Alumni SMP Negeri 1 Kaligondang Gelar Santunan Yatim Piatu

Daftar Isi

PURBALINGGA (Kangprayit.com) Program Romadlon Berbagi di Tahun 1444 H alumni SMP Negeri 1 Kaligondang Kabupaten Purbalingga bekerjasama dengan Pemerintah Desa Bandingan Kecamatan Kejobong menggelar santunan yatim piatu pada, Rabu (19-04-23).

Ustadz Ahmad Prayitno saat memberikan tausiyah dalam acara santunan yatim piatu Alumni SMP Negeri 1 Kaligondang di Aula Balai Desa Bandingan Kecamatan Kejobong Purbalingga foto: kangprayit.com

Kegiatan penyaluran santunan kepada 20 yatim dan piatu yang diambil dari masing-masing Kadus di Desa Bandingan dengan memprioritaskan penerima yang paling membutuhkan.

Kegiatan rutin santunan ini sudah menjadi agenda alumni SMP Negeri 1 Kaligondang hususnya angkatan tahun 1999.

Kepala Desa Miswanto, menyampaikan ucapan terimakasih kepada alumni SMPN 1 Kaligondang yang sudah berbagi dengan warganya " terimakasih karena sudah ikut memikirkan warga kami semoga di berkahi terlebih di bulan romadlon".

Perwakilan alumni yang di sampaikan Oleh Rebun (40) mengatakan ucapan terimakasih kepada Pemdes Bandingan dan permohonan maaf karena pemberian yang mungkin tidak banyak namun semoga bermanfaat.

"Kami sampaikan terimakasih kepada pemerintah Desa Bandingan atas kerjasamanya kegiatan santunan ini dapat terlaksana" tuturnya.

Kegiatan santunan juga menghadirkan Ustadz Ahmad Prayitno,M.Pd. dari Sidanegara Kecamatan Kaligondang untuk memberikan tausiyah.

Dalam tausiyahnya Ustadz yang lagi naik daun ini menyampaikan keutamaan memberikan santunan yatim piatu.

"Barang siapa yang mengumpulkan anak yatim diantara anak yatim ya orang muslim untuk makan dan minum sampai mereka kenyang maka Alloh pasti akan memasukannya kedalam syurga selama dia tidak melakukan dosa yang tidak diampuni oleh Alloh" tuturnya sambil menyampaikan satu hadis nabi Muhammad Saw.

Saat memberikan alangkah baiknya sebagaimana rosululloh mencontohkan untuk mengusap rambut anak yatim tersebut karena setiap rambut yang terkena tangan maka akan menjadi kebaikan bagi yang mengusap serta diampuni dosanya dan menjadikan diangkat derajatnya oleh Alloh" pungkasnya dengan melanjutkan beliau memimpin doa penutup.