Terima Kasih Bupati Tiwi, 6 Milyar Di Glontorkan Untuk Guru Madin, PAI, P3N dan Pengasuh Pondok Pesantren
PURBALINGGA (kangprayit.com) Sebanyak 6 Milyar Bantuan Kesra Kabupaten di glontorkan kepada Guru Madin,PAI, P3N dan Pengasuh Pondok Pesantren Pada Selasa,(12-12-24).
Eni Suciatman,S.Sos Kepala Dinsos Purbalingga menyampaikan saat memberikan sambutan jelang penyaluran di Pendopo Dipokusumo "Wujud kepedulian dan meningkatkan kesejahteraan guru ngaji karena sangat besar kontribusinya dalam pembangunan mewujudkan visi kabupaten purbalingga".
Hj Diyah Hayuning Pratiwi,S.E.Becon.,MM Bupati Purbalingga saat memberikan sambutan di Pendopo Dipokusumo dalam penyaluran Bannkesra pada, Selasa (11/12/24) foto:kangprayit.com |
"Kami Memohon doa keselamatan untuk kabupaten Purbalingga , selamat dari bencana dan semoga masyarakatnya selalu mendapatkan perlindungan Allah SWT" tambahnya
Bupati Purbalingga, Hj Diyah Hayuning Pratiwi,S.E.Becon.,MM.saay menyampaikan sambutannya "10 milyaran di berikan untuk menyentuh yatim, piatu, yatim piatu, ODKB , santunan kematian, Penderes jatuh dari pohon kelapa, alat bantu kursi roda korban kebencanaan".
" Tidak kurang dari 6 Milyar bantuan kesejahteraan bagi Guru Madin, P3N, Penyuluh Agama Islam Non PNS, Guru ngaji pondok pesantren, pimpinan pondok pesantren melalui Honor Bannkesra, Serta hibah pondok pesantren, Madin dan TPQ ditluar 6 milyar tersebut" tuturnya.
Bupat berharap agar pendidikan non formal di Purbalingga terus keberlangsungannya dan tidak kalah dengan pendidikan formal.
Masyarakat Purbalingga kedepan menjadi Berakhlaqul Karimah, terlebih tantangan saat ini yang terjerumus dalam degradasi moral , juga faham radikal dan intoleran menjadi tugas berat kita bersama.
Cara untuk membentengi anak kita tidak terjerumus budaya asing tentunya agama keimanan ketaqwaan.
Dengan ilmu agama yang ini hanya bisa dilakukan oleh pengasuh pondok pesantren, guru ngaji guru Madin, penyuluh agama Islam ,terimakasih mudah mudahan kontribusi dan kerjakeras bapk ibu Menjasikan anak kita menjadi generasi Qurani, islami dan Berakhlaqul Karimah menjadi amal yang di terima Allah SWT.
Salah satu Guru Madin NU Desa Munjul Kutasari, Ustadz Irsyad Yulianto menyampaikan " Semoga Guru Madin menjadi lebih termotifasi untuk selalu berjuang ikhlas lii'lai kalimatilah dan tidak mengurangi keihlasan" .
"Mudah-mudahan Bupati selalu sehat selalu dan semua pegawainya selalu dapat bekerja dengan sebaik baiknya dan dalam lindungan Allah " tuturnya.(pray)